Kamis, 01 April 2010

Masalah matematika

Ada seseorang yang akan menjual seekor ikan LouHan , harganya : Rp 75.000,- lalu minta tolong seorang calo untuk menjualkannya di pasar.
Kemudian ada 3 anak muda yang bersama-sama mau beli ikan itu, jadi setiap orang harus mengeluarkan uang sebesar @ Rp 25.000,- !! Benar 'kan ........ ???

Setelah terkumpul Rp 75.000,- .... kemudian uang itu diberikan pada calo itu ..... masih betul kan ??
Lalu calo itu membayarkan pada pemilik ikan sebesar Rp 70.000,- ( dia motong komisi sebesar @ Rp 5.000 ) , normal
kaaan ?

Dari hasil komisi sebesar Rp 5.000,- , tidak dimakan sendiri, tapi dengan tulus hati dibagikan pada ke-3 orang pembeli itu ,
masing-masing diberi @ Rp 1.000,- = Rp 3.000,- ; sisanya Rp 2.000,- untuk si calo itu !!
Semuanya ........ masih betul kan ???

Lalu disini baru timbul permasalahannya ?????

Seperti telah diberi tahu diatas , 3 anak muda itu masing-masing mengeluarkan uang sebesar @ Rp 25.000,- untuk
membayar harga ikan .....seharga Rp 75.000,- ..... dan uang itu diberikan kepada calo itu !! Betul tidak ... ??
Kemudian 3 anak muda terima uang dari calo itu @ Rp 1.000,- (pembagian komisi calo ) - jadi tiap anak muda itu mengeluarkan uang:
Rp 25.000,- - Rp 1.000,- = Rp 24.000,- ..........
benar kan ????????
Jadi perhitungan Matematika nya :
Pengeluaran uang membeli ikan : 3 x Rp 24.000,- = Rp 72.000,- ......... betul dong ??????
Kalau ditotal sama hasil komisi yang diterima si calo itu sebesar : Rp 2.000,-
maka hasilnya : Rp 72.000,- + Rp 2.000,- = Rp 74.000,- ..... bener kan ???

Pertanyaannya : KEMANA " HILANGNYA " UANG SEBESAR RP 1.000,- ITU

sumber : sahabatku Eri Jauhari

6 komentar:

Unknown mengatakan...

duh, saya suka banget dengan cerita. tapi kalau ada hitungan2nya, doh kepala jadi pening, hehe ... soal cerita yang menarik.

Juz'an Afandi mengatakan...

kalimat 'bener kan' yang terakhir itu keliru boss... harusnya ditambah dengan uang 3000 yang diberikan kepada 3 orang pembeli itu... BARU BENER....... OCE......

indramsy Weblog mengatakan...

modalnya cuma 72000 (70000 untuk penjual dan 2000 untuk calo) udah slesai, 24000 msing2 orang, jadi uang 1000 nya gak kemana2 ^_^

marsudiyanto mengatakan...

Bener apa kata komentator sebelumnya...
Kalimat bener yang terakhir itulah yg salah.

Masing2 pembeli iuran 24.000 berarti totalnta 72.000.
Kalau yang 70.000 ada di pemilik lalu yang 2.000 ada di calo, selesai sudah.
Ngapain mbongkar itung2an lagi terhadap 3 pembeli tadi...
Salam!
www.marsudiyanto.info

Yudhi Herwibowo mengatakan...

wah menarik mas...

maniak online mengatakan...

canggih2 ceritanya om,..
untung om afandi pinter tuh,..
jebol deh teka-tekinya,.

Buku Terbaik

toko buku online

Income Dahsyat